ketidak seimbangan alam dengan manusia saat ini


pemanasanglobal

Banyak sekali bencana dari tahun ketahun ,tak sedikit korban yang ditelan semua itu terjadi karena ketidak seimbangan atara manusia dengan alam yang tidak saling mendukung lagi, diantara ketidak seimbangan alam tersebut seperti terjadinya global warming atau bisa disebut dengan pemanasan global.

Salah satu factor yang menyebabkan adanya global warming adalah kecerobohan ataupun keserakahan dari manusianya sendiri dalam memanfaatkan sumber daya alam yang ada. Padahal seperti kita ketahui bahwa manusia itu diberi kepercayaan untuk memanfaatkan dan melestarikan alam ini,bukan hanya mereka dapat memanfaatkan alam ini saja, namun mereka juga harus berusaha agar alam ini tetap bisa lestari.

Pada kenyataanya, kita bisa lihat sekarang banyak orang-orang yang tidak bertanggungjawab melakukan penebangan pohon secara liar tanpa mengadakan penanaman kembali, banyak yang membuang sampah sembarangan, dan membangun pabrik-pabrik yang tentunya akan menyumbang banyak polusi.

Semua itu mereka lakukan dengan seenaknya tanpa memikirkan dampak apa yang akan ditimbulkan nantinya. Ditambah lagi,sekarang populasi manusia dari tahun ke tahun selalu bertambah,yang sudah pasti akan menyebabkan konsumsi pangan dan kebutuhan tempat tinggal meningkat. Demi memenuhi kepentingannya tersebut, manusia melakukan pembabatan hutan-hutan untuk dijadikan lahan-lahan pertanian dan perumahan, serta mereka juga mengambil kayunya untuk industri material.

Global WarmingBisa kita bayangkan semakin banyak manusia berarti semakin banyak CO2 yang dibuang dan semakin banyak pula O2 yang dibutuhkan oleh manusia. Sementara itu disaat yang sama,populasi tumbuhan (hutan) yang merupakan penghasil O2 semakin berkurang karena banyak pohon-pohon yang ditebangi secara liar. Akibatnya,penyerapan CO2 menjadi berkurang serta produksi O2 juga berkurang, ketidakseimbangan tersebut mengakibatkan penumpukan CO2 dalam jumlah besar. Belum lagi masalah global warming tersebut diperparah dengan adanya pencemaran udara yang semakin meningkat.

Itu dapat dibuktikan bahwa sekarang semakin banyak dibangun pabrik-pabrik, dimana sisa-sisa dari pembakaran bahan bakar fosil atau limbah tersebut menyumbang begitu banyak gas-gas pencemar yang diantaranya adalah gas-gas rumah kaca (CO2 dan NOx ). Belum lagi ditambah volume kendaraan yang semakin hari semakin meningkat,dan itu juga merupakan salah satu factor pencemaran udara.

untuk mengatasi semua itu sebenarnya harus di dasari oleh kesadaran setiap individu agar keruskan, pencemaran,dan lain lain tidak semakin parah. ditambah dengan adanya kemauan yang di tujukan untuk merawat linglinkungan agar tetap lestari.

No comments:

Post a Comment